PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) menyampaikan informasi terkait pelaksanaan penambahan modal oleh Perseroan kepada PT BNI Multifinance (BNI MF) yang merupakan pihak terafiliasi dari Perseroan.
Perseroan telah melaksanakan penambahan modal sebesar Rp400 miliar kepada BNI MF, yang dimaksudkan untuk memperkuat permodalan BNI MF dan mendukung transformasi yang tengah dilakukan oleh BNI MF untuk berfokus pada segmen konsumer.
Penambahan modal BNI MF akan memberikan dampak positif Kegiatan terhadap kinerja konsolidasi yang diperoleh dan peningkatan bisnis BNI MF dan melengkapi Iayanan dari Group Perseroan.
Sumber: Emitennews