Petrindo Jaya (CUAN), Emiten Batubara Milik Prajogo Pangestu Dirikan 3 Anak Usaha

2023-08-07 14:30:08 - Bagikan ke Facebook Whatsapp Twitter

PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk (CUAN) mengumumkan pembentukan tiga anak usaha baru. Ketiga anak usaha tersebut adalah PT Prima  Mineral Investindo, PT Green Natural Investama, dan PT Kreasi Jasa Persada.

Direktur Utama CUAN Michael menyebut, CUAN memiliki 4.999 saham atau sebesar 99,98% dengan nilai nominal Rp 4,99 miliar pada masing-masing entitas anak usaha tersebut. Meski demikian, manajemen tidak merinci secara jelas bidang usaha apa saja yang digeluti oleh ketiga anak usaha emiten batubara tersebut.

Adapun CUAN menargetkan produksi batubara mencapai 1,1 juta ton tahun ini. Angka ini sesuai dengan  (Rencana Kerja dan Anggaran Biaya (RKAB) yang sudah disetujui oleh Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM). Produksi batubara ini nantinya akan dilakukan lewat anak usaha CUAN, yakni Tamtama Perkasa

Per tahun lalu, CUAN mencetak laba bersih tahun berjalan Rp 562,42 miliar di tahun 2022. Jumlah tersebut melesat hingga 2.576% dari perolehan tahun 2021 yang hanya Rp 21,01 miliar. CUAN membukukan pendapatan sebesar Rp 1,51 triliun, naik 277% dari Rp 402,47 miliar. 


Sumber: Kontan

Bagikan:

DISCLAIMER ON!

Pandangan diatas merupakan pandangan dari PanenSAHAM, dan kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang diterima oleh investor dalam bertransaksi. Semua keputusan ada di tangan investor

Berita Menarik Lainnya: