Samudera Indonesia (SMDR) Kian Mantap Ekspansi di Ranah Logistik

2022-11-22 12:12:05 - Bagikan ke Facebook Whatsapp Twitter

PT Samudera Indonesia Tbk (SMDR) menuntaskan transaksi kerja sama investasi dengan PT Kalbe Farma Tbk (KLBF). Transaksi tersebut berupa penanaman investasi oleh anak usaha SMDR, yakni PT Samudera Sarana Logistik (SSLog), sejumlah 20% saham di PT Mostrans Global Digilog (Mostrans) yang merupakan anak usaha PT Enseval Putera Megatrading Tbk (EPMT), bagian dari Grup Kalbe. Kerja sama investasi ini diharapkan memperluas jangkauan pasar di bidang logistik melalui teknologi informasi dan meningkatkan keunggulan di masing-masing grup perusahaan serta diharapkan dapat menghubungkan ekosistem rantai pasok produk kesehatan. Direktur Utama SMDR Bani Maulana Mulia sempat mengungkapkan, kolaborasi dalam menerapkan inovasi digital dalam kegiatan distribusi transportasi logistik menjadi hal yang sangat strategis bagi pertumbuhan Samudera Indonesia dan Kalbe Farma.

Sumber: Investor Daily

Bagikan:

DISCLAIMER ON!

Pandangan diatas merupakan pandangan dari PanenSAHAM, dan kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang diterima oleh investor dalam bertransaksi. Semua keputusan ada di tangan investor

Berita Menarik Lainnya: