Berikut Strategi Sinar Eka Selaras (ERAL) Memperkuat Jaringan Ritel

2023-07-18 15:04:51 - Bagikan ke Facebook Whatsapp Twitter

PT Sinar Eka Selaras Tbk (ERAL) atau Erajaya Active Lifestyle (EAL) optimistis bahwa sektor ritel memiliki potensi besar untuk terus berkembang di Indonesia. 

Hingga akhir kuartal I 2023, lebih dari 50% pertumbuhan ekonomi nasional dikontribusikan dari sektor konsumsi. Sementara itu mengutip data Badan Pusat Statistik, pada periode tersebut, sektor konsumsi mencatatkan pertumbuhan 4,54% year on year.

President Director Sinar Eka Selaras, Djohan Susanto mengatakan dukungan serta kerja sama dengan principles bisa mendapatkan cukup banyak brand untuk dipasarkan di Indonesia. Djohan menyampaikan akan melakukan ekspansi dengan penambahan toko sebanyak 500 di seluruh Indonesia dalam lima tahun ke depan, seperti Medan, Palembang, Makassar, Manado, Bali, Yogyakarta, dan Bandung.

Hingga saat ini, ERAL telah memiliki berbagai portofolio brand papan atas untuk sejumlah segmen produk di sektor ritel. Di segmen Accessories (ecosystem), ERAL membawahi berbagai brand produk papan atas, seperti Apple, Samsung, Huawei, Xiaomi, Playstation, Microsoft, dan JBL.

Selain itu ERAL akan memperkuat toko fisik karena masih diperlukan untuk merasakan experience pelanggan dan juga membuat kenyamanan ketika membeli produk. Namun, tidak lupa ERAL juga memperkuat sistem online, sehingga customer bisa menikmati Omni Channel. 


Sumber: Kontan

Bagikan:

DISCLAIMER ON!

Pandangan diatas merupakan pandangan dari PanenSAHAM, dan kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang diterima oleh investor dalam bertransaksi. Semua keputusan ada di tangan investor

Berita Menarik Lainnya: