Kerugian Anak Usaha Garuda (GMFI) Berkurang Drastis

2022-09-15 15:12:24 - Bagikan ke Facebook Whatsapp Twitter

PT Garuda Maintenance Facility Aero Asia (GMFI) berhasil menekan rugi periode berjalan pada semester I-2022 menjadi US$ 10,96 juta. Sementara, pada paruh pertama tahun 2021, rugi periode berjalan perseroan mencapai US$ 27,44 juta. Per 30 Juni 2022, anak usaha Garuda Indonesia itu mencatatkan pendapatan usaha US$ 95,8 juta, lebih kecil dari semester I-2021 di angka US$ 114,32 juta.

Meski pendapatan turun, GMFI berhasil menekan beban usaha, sehingga rugi usaha juga mengerucut jadi US$ 6,16 juta. Sedangkan, pada semester I-2021, rugi usahanya tembus US$ 19,71 juta. Perseroan mencatatkan rugi periode berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar US$ 10,98 juta pada enam bulan pertama tahun 2022. Di periode yang sama tahun lalu, nilainya mencapai US$ 27,45 juta. 

Sepanjang tahun 2021, GMFI juga berhasil menekan kerugian. GMFI membukukan rugi tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar US$ 127,39 juta pada 2021, menyusut jauh dari tahun 2020 yang sebesar US$ 328,78 juta. 


Sumber: Investor Daily

Bagikan:

DISCLAIMER ON!

Pandangan diatas merupakan pandangan dari PanenSAHAM, dan kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang diterima oleh investor dalam bertransaksi. Semua keputusan ada di tangan investor

Berita Menarik Lainnya: