Kepemilikan PT Semangat Bambu Runcing atas saham PT Net Visi Media Tbk (NETV) terpantau berkurang.
Per 12 Juli 2023, Semangat Bambu Runcing menyisakan 2.064.386.031 saham NETV atau 8,8%. Jumlahnya berkurang 900.100 saham dari data per 11 Juli di mana Semangat Bambu Runcing menggenggam 2.065.286.131 saham atau 8,81%. Data 11 Juli juga sebenarnya sudah menyusut 138.400 saham dibandingkan per 10 Juli. Saat itu, Semangat Bambu Runcing tercatat masih memiliki 2.065.424.531 saham NETV.
Kendati demikian, belum ada keterangan resmi terkait berkurangnya kepemilikan Semangat Bambu Runcing atas saham Net Visi Media dengan kode NETV. Adapun, Semangat Bambu Runcing 99,99% sahamnya dimiliki secara tidak langsung oleh PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO), melalui Tokopedia. Hal tersebut berdasarkan laporan keuangan GOTO kuartal I-2023.
Sumber: Investor Daily