OJK BALI MINTA MASYARAKAT CERDAS AKSES PINJAMAN DARING

Selasa, 21 Maret 2023. 16:28 WIB - Bagikan ke Facebook Whatsapp Twitter
IQPlus, (21/3) - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional Bali dan Nusa Tenggara meminta masyarakat untuk cerdas saat mengakses pinjaman daring (pinjaman online/pinjol) menjelang hari besar keagamaan. "Pertama, masyarakat harus cerdas, cek legalitas dan logis," kata Kepala OJK Regional Bali dan Nusa Tenggara Kristrianti Puji Rahayu di Denpasar, Selasa. Ia meminta masyarakat untuk memastikan registrasi perusahaan pinjaman daring atau perusahaan teknologi keuangan (fintech) yang mempertemukan peminjam dan pemberi pinjaman (peer to peer/P2P lending). Regulator itu mengimbau masyarakat untuk menghubungi kontak 157 atau melalui layanan pesan berbasis aplikasi di 081-157157157 untuk memastikan perusahaan pinjaman daring itu terdaftar (legal) atau bodong. Selain itu, ia juga mengimbau untuk logis terutama terkait besaran bunga yang ditawarkan. Berdasarkan data OJK, perusahaan teknologi keuangan P2P lending sampai Januari 2023, terdapat 102 yang berizin dari regulator itu. P2P lending itu menawarkan penyederhanaan proses pinjaman, terutama bagi mereka yang memiliki akses terbatas ke layanan perbankan. Dengan penerapan inovasi teknologi dan informasi, pencairan pinjaman dapat dilakukan dengan cepat dan mudah. (end)
Bagikan:

DISCLAIMER ON!

Pandangan diatas merupakan pandangan dari PanenSAHAM, dan kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang diterima oleh investor dalam bertransaksi. Semua keputusan ada di tangan investor

Berita Menarik Lainnya:
Whatsapp