Garuda (GIAA) Kurangi Saham Private Placement

2022-12-30 12:15:59 - Bagikan ke Facebook Whatsapp Twitter

PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) mengumumkan penurunan jumlah saham yang akan dicatatkan perseroan sehubungan penambahan modal tanpa hak memesan efek terlebih dahulu (non-HMETD) atau private placement.

Garuda menyampaikan jumlah saham baru tanpa HMETD dalam rangka konversi utang kreditur yang akan diterbitkan sebanyak 21.329.763.265 saham seri C dengan nilai nominal Rp 196 per saham. Bila ditotal, jumlah tersebut setara Rp 4,18 triliun.

Namun, sejak tanggal keterbukaan informasi awal sampai tanggal keterbukaan Informasi ini disampaikan, manajemen GIAA menyatakan telah terjadi pengurangan atas jumlah kreditur yang berhak untuk menerima saham perseroan berdasarkan perjanjian perdamaian.

Mengingat sampai tanggal tenggat waktu yang ditentukan, beberapa kreditur tidak menyampaikan informasi yang dipersyaratkan sesuai Pasal 5.10(b)(iii) Perjanjian Perdamaian. Oleh karena itu, sesuai Pasal 5.10(b)(iv) Perjanjian Perdamaian, kreditur tersebut dianggap telah mengesampingkan bagian tagihannya yang seharusnya diselesaikan dengan ekuitas baru melalui non-HMETD.


Sumber: Investor Daily

Bagikan:

DISCLAIMER ON!

Pandangan diatas merupakan pandangan dari PanenSAHAM, dan kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang diterima oleh investor dalam bertransaksi. Semua keputusan ada di tangan investor

Berita Menarik Lainnya: