Perusahaan pembiayaan PT Home Credit Indonesia (Home Credit) resmi menggandeng Digimap dan Digiplus, gerai perangkat elektronik dan gawai besutan PT MAP Zona Adiperkasa anak usaha emiten ritel PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI).
Chief Sales Officer Home Credit Dolly Susanto menekankan bahwa kerja sama dengan Digimap selaku Apple Premium & Authorized Reseller di Indonesia dan serta Digiplus selaku gerai perangkat elektronik multibrand merupakan strategi untuk menggarap potensi besar dari pembiayaan gawai di Indonesia.
Terkini, Home Credit telah hadir di 46 gerai Digimap yang tersebar di seluruh Indonesia. Pelanggan dapat memenuhi kebutuhannya atas produk Apple secara lebih terencana dengan proses pembiayaan yang cepat, serta transparan dan jelas.
Dolly berharap kerja sama dengan Digimap semakin memperkuat posisi Home Credit sebagai penyedia fasilitas pembiayaan untuk ponsel pintar iPhone atau produk Apple lain, seperti iPad, Apple Watch, AirPods, Macbook, iMac, dan sebagainya.
Adapun, selain di Digimap, pelanggan juga dapat menggunakan layanan pembiayaan Home Credit di 11 gerai Digiplus yang tersebar di seluruh Indonesia yang juga menawarkan rangkaian produk Apple, Xiaomi, Asus, Lenovo, Marshall, Klipsch, Skinarma, dan merek-merek lainnya yang telah terkurasi dengan baik.
Sumber: Bisnis