Supra Boga Lestari (RANC) Targetkan Buka Gerai Baru pada 2023

2022-10-13 11:01:10 - Bagikan ke Facebook Whatsapp Twitter

PT Supra Boga Lestari Tbk (RANC) tetap optimistis melakukan ekspansi bisnis dan membuka gerai baru pada 2023. Rencana bisnis ini disiapkan kendati ada pelemahan rupiah yang menaikkan harga barang-barang impor dan adanya ancaman resesi ekonomi.

Chief Merchandising & Marketing Officer Maria Suwarni mengatakan,  RANC sebagai perusahaan yang sudah go publik, berkewajiban melakukan pengembangan bisnis, yaitu dengan pembukaan gerai. Tiap tahun perseroan menargetkan pembukaan 4 sampai 5 toko. 

Perseroan telah menganggarkan dana sebesar Rp 42 miliar untuk merealisasikan pembukaan 4 gerai tersebut yang diambil dari total dana capex tahun 2022. Sebelumnya perseroan menganggarkan dana capex tahun ini sebesar Rp 132 milyar.


Sumber: Kontan

Bagikan:

DISCLAIMER ON!

Pandangan diatas merupakan pandangan dari PanenSAHAM, dan kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang diterima oleh investor dalam bertransaksi. Semua keputusan ada di tangan investor

Berita Menarik Lainnya: