Penuhi Kewajiban Free Float, MAPB Bakal Lakukan Private Placement 217,09 Juta Saham

2023-04-11 11:38:32 - Bagikan ke Facebook Whatsapp Twitter

PT MAP Boga Adiperkasa Tbk (MAPB) berencana melakukan aksi korporasi dengan skema PMTHMETD atau private placement dengan syarat dan ketentuan sebagaimana mengacu pada POJK No. 14/2019, setelah mendapatkan persetujuan RUPSLB yang akan diselenggarakan pada tanggal 17 Mei 2023.

Sehubungan dengan PMTHMETD yang Perseroan dalam prospektusnya menguraikan dalam, Perseroan bermaksud untuk menerbitkan sebanyak-banyaknya 217.092.290 saham dengan nilai nominal sebesar Rp 100 per saham atau sebanyak-banyaknya sejumlah 10 persen dari seluruh saham yang telah disetor penuh dalam Perseroan.

Manajemen Perseroan memandang bahwa PMTHMETD akan memberikan manfaat-manfaat meningkatkan struktur permodalan Perseroan, jumlah saham beredar Perseroan akan bertambah, sehingga akan meningkatkan likuiditas perdagangan saham Perseroan, struktur permodalan akan lebih kuat.

Sehubungan dengan rencana pelaksanaan PMTHMETD ini, Perseroan belum memiliki keterangan mengenai calon pemodal yang akan melaksanakan PMTHMETD. Seluruh dana yang diperoleh dari PMTHMETD, setelah dikurangi biaya-biaya emisi, akan dipergunakan seluruhnya oleh Perseroan untuk memperkuat struktur permodalan dan Pembiayaan ekspansi kegiatan usaha. 


Sumber: Emitennews

Bagikan:

DISCLAIMER ON!

Pandangan diatas merupakan pandangan dari PanenSAHAM, dan kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang diterima oleh investor dalam bertransaksi. Semua keputusan ada di tangan investor

Berita Menarik Lainnya: