PT Global Digital Niaga Tbk (BELI) atau Blibli, PT Supra Boga Lestari Tbk (RANC), menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 9,8 persen sehingga menjadi Rp3,21 triliun. Target ini akan didukung oleh strategi penambahan toko baru dan kenaikan penjualan toko yang telah beroperasi.
Direktur Utama Supra Boga Lestari Johartono Susilo mengatakan pertumbuhan ekonomi 2023 mencapai puncak pada kuartal II/2023 seiring dengan momentum Idulfitri dan memasuki fase normalisasi pada kuartal III/2023. Namun normalisasi tersebut akan diikuti dengan rebound lebih lanjut pada kuartal IV/2023 menjelang Pemilihan Umum 2024.
Selain target pertumbuhan pendapatan, RANC juga menargetkan mampu menekan rugi bersih hingga 86,7 persen sehingga berada di posisi negatif Rp11,3 miliar. Pada 2022, kerugian yang dicatatkan RANC mencapai Rp83,67 miliar. Performa kuartal I/2023 memperlihatkan bahwa RANC mampu menekan rugi bersih dari Rp22,34 miliar menjadi Rp15,64 miliar. Penurunan rugi ini dicatatkan RANC meski penjualan bersih terkoreksi dari Rp738,86 miliar menjadi Rp713,07 miliar.
Johartono menambahkan bahwa berbagai indikator menunjukkan prospek cerah untuk menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia di tengah perlambatan kinerja ekonomi global. Dia menilai hal tersebut bakal menguntungkan industri ritel.
Sumber: Bisnis