Naik 13,8 Persen, Krom Bank (BBSI) Catatkan Laba Rp 74,81 Miliar pada Tahun 2022

2023-04-04 15:37:25 - Bagikan ke Facebook Whatsapp Twitter

PT Bank Bisnis Internasional Tbk (BBSI) atau kini berganti nama menjadi PT Krom Bank Indonesia Tbk berhasil mencatatkan laba bersih Rp 74,81 miliar pada akhir tahun 2022. Capaian laba ini naik 13,85% dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang sebesar Rp 65,71 miliar.

Laba BBSI terdorong oleh pendapatan bunga yang tumbuh dari Rp 162,9 miliar pada 2021 menjadi Rp 122,6 miliar pada 2022. Kemudian, beban bunga Krom Bank per Desember 2022 mencapai Rp 22,51 miliar. Dengan begitu, pendapatan bunga bersih Krom Bank mencapai Rp 140,3 miliar pada 2022, naik 36,88% dari tahun sebelumnya yang mencapai Rp 102,5 miliar.

Selanjutnya, kredit yang disalurkan perseroan tercatat melesat 320,68% menjadi Rp 108,03 miliar dari tahun sebelumnya yang sebesar Rp 25,68 miliar. Namun, manajemen Krom Bank mengumumkan adanya penurunan liabilitas dari posisi 2021 yang mencapai Rp 403,50 miliar menjadi Rp 248,24 miliar pada 2022 atau turun 38,49%.

Di sisi lain, laba Krom Bank ini terjadi seiring dengan upaya bank menambah modal inti agar memenuhi ketentuan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yakni minimal Rp3 triliun. Sedangkan, ekuitas Krom Bank pada 2022 mencapai Rp 3,06 triliun.


Sumber: Kontan

Bagikan:

DISCLAIMER ON!

Pandangan diatas merupakan pandangan dari PanenSAHAM, dan kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang diterima oleh investor dalam bertransaksi. Semua keputusan ada di tangan investor

Berita Menarik Lainnya: