PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) meraup Rp580 miliar dari unit bisnis anyar yaitu GoTo Logistics (GTL) pada kuartal I/2023. Adapun manajemen menargetkan GTL mampu menjadi mesin pertumbuhan baru sekaligus efisiensi dalam pengiriman barang.
Pada kuartal I/2023 GTL mencatatkan peningkatan pendapatan kotor sebesar 12 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya menjadi Rp580 miliar. Peningkatan pendapatan kotor GTL sejalan dengan pertumbuhan pendapatan unit bisnis e-commerce GoTo yakni Tokopedia.
Sebelum dipisahkan menjadi unit tersendiri, GTL menjalankan peran sebagai support system, terutama di bisnis e-commerce. Adapun fokus GTL saat ini adalah mengurangi biaya layanan dan membuat pengiriman barang menjadi lebih cepat dengan harga terjangkau. GoTo mencatat EBITDA yang disesuaikan (adjusted EBITDA) GTL pada kuartal I/2023 mencapai minus Rp152 miliar. Pertumbuhan adjusted EBITDA untuk segmen ini melesat signifikan dengan laju 38 persen secara year-on-year atau besarannya sebesar 26 persen dari pendapatan kotor.
Manajemen GoTo menjelaskan ke depan pertumbuhan akan didorong oleh integrasi lebih lanjut dari strategi penawaran dan permintaan yang berfokus pada pengguna berkualitas tinggi, seperti yang dikumpulkan oleh program Tokopedia Plus. Layanan pemenuhan akan berfokus pada pemilihan penyesuaian dan pengalaman pengguna, memungkinkan peningkatan penetrasi pengguna sekaligus mengurangi biaya.
Sumber: Bisnis