PT Uni-Charm Indonesia Tbk (UCID) berharap dapat meningkatkan kinerja bisnisnya pada 2023. Sekretaris Perusahaan Uni-Charm Indonesia Vikry Ahmadi menyampaikan, tahun ini pihaknya memproyeksikan pertumbuhan pendapatan bersih UCID dapat tumbuh dobel digit atau setara dengan capaian tahun lalu.
Dimana, pendapatan bersih UCID naik 13,16% year on year (YoY) menjadi Rp 10,32 triliun pada 2022. Pendapatan bersih UCID pada tahun lalu terdiri dari penjualan diapers sebesar Rp 8,25 triliun dan penjualan non diapers sebesar Rp 2,06 triliun. Sayangnya, tahun lalu UCID mengalami penurunan laba bersih yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk 34,66% YoY menjadi Rp 313,46 miliar.
Untuk mendongkrak kinerja pada tahun ini, manajemen UCID berupaya mendorong akselerasi produk premium yang dianggap punya potensi profitabilitas lebih baik dibandingkan produk lainnya. Perusahaan ini juga akan meningkatkan penetrasi pasar melalui peluncuran produk baru yang dibarengi oleh perbaikan kualitas produk yang telah ada. Akan tetapi, pihak UCID belum bisa memberi informasi detail terkait rencana peluncuran produk baru tersebut.
Memasuki awal 2023, UCID bahkan merambah bisnis makanan hewan dengan meluncurkan Deli-Joy, sebuah produk snack kucing. Produk ini diklaim mengandung 100% ikan asli dan dibuat dengan kualitas Jepang sehingga mempunyai rasa lezat.
Sumber: Kontan