PT Hotel Sahid Jaya International Tbk (SHID) akan menggelontorkan belanja modal atau capital expenditure (Capex) sebesar Rp 31,5 miliar pada 2024, untuk mendanai renovasi fasilitas hotel.
Selain itu, perseroan juga akan melakukan Painting Building (Wing Side & Front Side), yakni dengan melakukan repainting bangunan Hotel Grand Sahid Jaya tampak depan dan juga tampak samping agar memberikan kesan bangunan lebih menarik.
Tidak hanya itu, perseroan juga akan melakukan renovasi Meeting Room Puri Putri & Puri Agung. Dengan melakukan perbaikan ceiling & lamp pada meeting room Puri Putri & Puri Agung untuk memberikan suasana yang lebih nyaman bagi para tamu yang menggunakan.
dari sisi F&B, Perseroan akan melakukan penambahan revenue F&B outlets dan MOD yakni dengan penambahan beberapa fasilitas baru seperti vertikal hidroponik garden yang bisa menjadi wadah kids activities, rencana opening Fitness Center sebagai fasilitas baru yang belum pernah dimiliki hotel.
Pada 2024, Hengky menambahkan, perseroan tengah membidik beberapa hotel untuk dikelola. Bahkan, dalam waktu dekat perseroan akan mengelola hotel di pulau Sumatera. Perseroan juga tengah membidik ekspansi lahan dan penambahan hotel, termasuk mencari lahan di IKN Nusantara, Kalimantan Timur.
Sumber: Emitennews