Ditutup di Level 6.892, IHSG Selasa Melemah -1,36 Persen

Rabu, 07 Desember 2022. 04:48 WIB - Bagikan ke Facebook Whatsapp Twitter
Regional Index

Dow Jones

 

33,596.34

 

-350.76

 

-1.03 %

 

S&P 500

 

3,941.26

 

-57.58

 

-1.44 %

 

NASDAQ

 

11,014.89

 

-225.05

 

-2.00 %

 

FTSE 100

 

7,521.39

 

-46.15

 

-0.61 %

 

NIKKEI

 

27,885.87

 

+65.47

 

+0.24 %

 

HANG SENG

 

19,441.18

 

-77.11

 

-0.40 %

 

GOLD

 

1,783.45

 

+2.25

 

+0.12 %

 

CRUDE OIL WTI

 

74.43

 

-2.50

 

-3.22 %

 

BRENT OIL

 

79.67

 

-2.98

 

-3.62 %

 

NICKEL

 

29,017.00

 

+337.00

 

+1.18 %

 
 
HATI HATI PENIPUAN ! KOMUNITAS PANENSAHAM TIDAK PERNAH MENGELOLA UANG
Market News
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore, Selasa (6/12/2022) Berakhir melemah di zona merah dengan ditutup turun -1,36% atau terpangkas -94,758 basis point ke level 6.892,570. IHSG bergerak variatif dari batas bawah di level 6.862 hingga batas atas pada level 6.987 setelah dibuka pada level 6.987.
IDXENERGY Naik 0,54%, IDXBASIC -2,61%, IDXINDUST -1,41%, IDXCYCLIC -1,54%, IDXNONCYC -0,58%, IDXHEALTH -1,46%, IDXFINANCE -0,76%, IDXPROPERT -1,62%, IDXTECHNO -1,54%, IDXINFRA -2,83%, dan IDXTRANS -0,87%.
Di sisi lain, Indeks LQ45 tercatat melemah -1,77% ke level 961,840. Sedangkan, JII turun -1,98% ke level 587,891. Selanjutnya, IDX30 ditutup melemah -1,92% ke level 502,256. Sementara IDX80 tercatat turun -1,91% ke level 134,603.
 
Berita Emiten
WIKA Bakal Dapat Suntikan PMN Demi Proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung
Kementerian BUMN bakal menyiapkan penyertaan modal negara (PMN) khusus guna penyelamatan PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA) dari beban penyelesaian proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB). 
Wakil Menteri BUMN II Kartika Wirjoatmodjo menerangkan WIKA ini ada permasalahan karena memiliki porsi ekuitas sekaligus kontraktor KCJB. Tiko menerangkan berdasarkan Perintah Presiden terakhir, konsorsium dipimpin oleh KAI bukan WIKA. Dengan begitu, jika urusan kontrak dengan China Development Bank (CDB) rampung baru akan diajukan PMN untuk KAI.
KAI akan mengambil alih saham WIKA di KCJB supaya WIKA secara neraca tidak terbebani lagi. Targetnya, PMN diberikan pada 2024. Tiko juga sudah menyiapkan sejumlah strategi penyehatan BUMN karya lainnya, seperti WSKT melalui dua kali PMN, ADHI melalui rights issue dan PMN, sertw Hutama Karya yang masih akan terus mendapatkan PMN untuk merampungkan tol Trans Sumatera. Diproyeksikan dana PMN cair di minggu ketiga Desember. (Bisnis)
 
Emiten Tambang Emas Grup Bakrie (BRMS) Berpotensi Raup US$50 juta 2023
Tambahan produksi emas emiten Grup Bakrie PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) bakal membawa keuntungan dan mendongkrak pendapatan perseroan di 2023.
Tim Analis RHB Sekuritas Indonesia menyebutkan dengan adanya pengembangan pabrik emas baru di Palu, BRMS berpotensi meningkatkan produksi emas hingga 31.600 troy per ounce pada 2023 dari hanya sekitar 5.190 troy per ounce pada 2022.
Hal ini berpotensi meningkatkan topline BRMS ke US$50 juta pada 2023 dari capaian tahun ini sekitar US$11 juta. Hal ini didasarkan pada perkiraan harga emas rata-rata di US$1.700 per ons. 
Sampai November 2022, BRMS masih mengoperasikan satu pabrik milik anak usahanya Citra Palu Minerals berkapasitas 500 ton per hari. Selain itu, satu pabrik berkapasitas 4.000 ton juga mulai beroperasi namun masih dalam masa uji coba dengan kapasitas 200 ton per hari.
Dari sisi biaya, Manajemen BRMS sendiri menyebut akan mempertahankan cash cost untuk segmen emas di kisaran US$900-US$1.100 per ons untuk menangkap marjin Ebitda sekitar 35 persen.  Masa depan cerah BRMS juga didapat dari adanya rencana ekspansi dua pabrik emas tambahan di Gorontalo hang akan beroperasi mulai 2024 dengan kapasitas masing-masing 2.000 ton per hari. Tambahan kapasitas ini akan membuat produksi emas BRMS pada 2024 bisa mencapai 48.500 ons emas per tahun. (Bisnis)
 
Eastparc Hotel (EAST) Targetkan Okupansi Capai 95-97 Persen Saat Periode Nataru
PT Eastparc Hotel Tbk mengincar kenaikan tingkat keterisian kamar alias okupansi di momen natal dan tahun baru (Nataru) 2022. 
Direktur Pemasaran EAST, Wahyudi Eko Sutoro mengatakan, EAST menargetkan tingkat okupansi selama periode Nataru bisa mencapai 95%-97%, lebih tinggi dari tingkat okupansi saat ini yang berkisar 80%. Untuk strategi, perseroan akan memaksimalkan penjualan paket staycation dengan melakukan promosi online serta penjualan secara offline. 
Sepanjang tahun 2022 ini, EAST mengejar target pendapatan Rp 78 miliar - Rp 88 miliar dengan laba bersih Rp 25 miliar - Rp 30 miliar. Angka tersebut melampaui capaian kinerja EAST tahun lalu.
Di sembilan bulan pertama 2022, EAST sudah membukukan pendapatan Rp 60,39 miliar, naik 98,87% dibanding pendapatan sembilan bulan pertama 2021 yang sebesar Rp 30,36 miliar. Seturut pendapatan yang menanjak, laba periode berjalan EAST meroket 312,44% secara tahunan dari semula Rp 4,84 miliar di sembilan bulan pertama 2021 menjadi Rp 19,99 miliar di sembilan bulan pertama 2022. (Kontan)
 
Steel Pipe Industry (ISSP) Incar Pertumbuhan Penjualan 20-30 Persen Tahun Depan
PT Steel Pipe Industry of Indonesia Tbk (ISSP) melihat cukup banyak peluang yang bisa ditangkap pada tahun depan. Salah satunya datang dari rencana pembangunan infrastruktur yang cukup masif pada 2023 mendatang.
Corporate Secretary & Investor Relations ISSP Johannes W. Edward memproyeksikan angka penjualan ISSP di 2023 dapat bertumbuh sekitar 20%-30% dibandingkan realisasi tahun ini. Dengan begitu, diharapkan level margin juga bisa lebih baik dari 2021. Rencana-rencana tersebut dinilai dapat turut mendorong pertumbuhan penjualan ISSP pada masa yang akan datang. Mengingat portofolio pelanggan perseroan yang cukup beragam, mulai dari di sektor infrastruktur, otomotif, minyak & gas, hingga furnitur.
Meski fokus utamanya tetap pada pertumbuhan pasar domestik, ISSP mengincar kinerja ekspor yang cukup baik di tahun depan. ISSP berharap kontribusi ekspor setidaknya dapat setara dengan tahun ini atau sekitar 10% dari total penjualan.
Berbagai upaya juga sudah dijalankan perseroan untuk mengembangkan pasar ekspor. Termasuk mendapatkan sertifikasi dari negara-negara tujuan, seperti Australia dan Malaysia, agar produknya bisa dipasok ke negara bersangkutan. (Kontan)

 
Disclaimer On 
Bagikan:

DISCLAIMER ON!

Pandangan diatas merupakan pandangan dari PanenSAHAM, dan kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang diterima oleh investor dalam bertransaksi. Semua keputusan ada di tangan investor

Halaman menarik lainnya: