Regional Index
Dow Jones |
34,092.96 |
+6.92 |
+0.02 % |
||||
S&P 500 |
4,119.21 |
+42.61 |
+1.05 % |
||||
NASDAQ |
11,816.32 |
+231.77 |
+2.00 % |
||||
FTSE 100 |
7,761.11 |
-10.59 |
-0.14 % |
||||
NIKKEI |
27,346.88 |
+19.77 |
+0.07 % |
||||
HANG SENG |
22,072.18 |
+229.85 |
+1.05 % |
||||
GOLD |
1,966.45 |
+21.10 |
+1.08 % |
||||
CRUDE OIL WTI |
76.78 |
-2.10 |
-2.69 % |
||||
BRENT OIL |
83.10 |
-2.35 |
-2.74 % |
||||
NICKEL |
29,031.50 |
-1312.50 |
-4.33 % |
HATI HATI PENIPUAN ! KOMUNITAS PANENSAHAM TIDAK PERNAH MENGELOLA UANG
Market News
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore, Rabu (1/2/2023) berhasil menguat ke zona hijau dengan ditutup Naik 0,34% atau meningkat 22,916 basis point ke level 6.862,258. IHSG bergerak variatif dari batas bawah di level 6.838 hingga batas atas pada level 6.893 setelah dibuka pada level 6.839.
IDXENERGY melemah -0,42%, IDXBASIC Naik 0,86%, IDXINDUST Naik 0,41%, IDXCYCLIC Naik 1,27%, IDXNONCYC Naik 1,17%, IDXHEALTH Naik 0,30%, IDXFINANCE -0,16%, IDXPROPERT -0,18%, IDXTECHNO naik 0,15%, IDXINFRA Naik 0,98%, dan IDXTRANS Naik 1,86%.
Di sisi lain, Indeks LQ45 tercatat menguat 0,50% ke level 941,139. Sedangkan, JII Naik 0,45% ke level 580,171. Selanjutnya, IDX30 ditutup Naik 0,46% ke level 489,876. Sementara IDX80 tercatat menguat 0,50% ke level 132,012.
IDXENERGY melemah -0,42%, IDXBASIC Naik 0,86%, IDXINDUST Naik 0,41%, IDXCYCLIC Naik 1,27%, IDXNONCYC Naik 1,17%, IDXHEALTH Naik 0,30%, IDXFINANCE -0,16%, IDXPROPERT -0,18%, IDXTECHNO naik 0,15%, IDXINFRA Naik 0,98%, dan IDXTRANS Naik 1,86%.
Di sisi lain, Indeks LQ45 tercatat menguat 0,50% ke level 941,139. Sedangkan, JII Naik 0,45% ke level 580,171. Selanjutnya, IDX30 ditutup Naik 0,46% ke level 489,876. Sementara IDX80 tercatat menguat 0,50% ke level 132,012.
Berita Emiten
Migrasi TV Digital, Mahaka Media (ABBA) Suntik Anak Usaha Rp15 Miliar
Mahaka Media (ABBA) menginjeksi modal entitas usaha yaitu Danapati Abinaya Investama (DAI) senilai Rp15 miliar. Transaksi dilatari perubahan bisnis model, juga pengembangan media, konten digital, dan persiapan unit usaha dalam proses migrasi penyiaran televisi dari analog ke digital.
Perseroan selaku pemegang saham DAI selalu mengupayakan untuk mendukung baik secara finansial maupun non-finansial kepada DAI agar tercapai tujuan dari rencana DAI untuk melakukan perubahan ataupun pengembangan baik dari sisi operasional maupun bisnis kedepannya.
Transaksi afiliasi jalan terbaik untuk mengurangi beban biaya administrasi dibanding dengan pihak ketiga. Selain itu, DAI memperoleh manfaat lain seperti proses lebih cepat, mudah, dan tidak ada kewajiban lain macam penjaminan aset atau jaminan lain sebagai persyaratan dalam proses peminjaman dana kepada pihak ketiga. (Emitennews)
Perseroan selaku pemegang saham DAI selalu mengupayakan untuk mendukung baik secara finansial maupun non-finansial kepada DAI agar tercapai tujuan dari rencana DAI untuk melakukan perubahan ataupun pengembangan baik dari sisi operasional maupun bisnis kedepannya.
Transaksi afiliasi jalan terbaik untuk mengurangi beban biaya administrasi dibanding dengan pihak ketiga. Selain itu, DAI memperoleh manfaat lain seperti proses lebih cepat, mudah, dan tidak ada kewajiban lain macam penjaminan aset atau jaminan lain sebagai persyaratan dalam proses peminjaman dana kepada pihak ketiga. (Emitennews)
Emiten Portofolio Astra (ARKO) Ungkap Aksi Baru
PT Arkora Hydro Tbk (ARKO) melalui perusahaan terkendalinya, PT Arkora Guna Nergi telah mendirikan anak perusahaan baru dengan nama PT Arkora Hydro Pamulihan (AHP) pada 31 Januari 2023. Kegiatan usaha AHP adalah pembangkitan tenaga listrik melalui sumber energi baru dan terbarukan yang berasal dari aliran air (pembangkit listrik tenaga air).
Pendirian AHP tidak menimbulkan dampak yang material terhadap kegiatan operasional, hukum, dan kondisi keuangan atau kelangsungan usaha perseroan. Adapun pemegang saham AHP adalah Arkora Guna Nergi 99,96% dan PT Arjuna Hidro 0,04%. (Investor Daily)
Pendirian AHP tidak menimbulkan dampak yang material terhadap kegiatan operasional, hukum, dan kondisi keuangan atau kelangsungan usaha perseroan. Adapun pemegang saham AHP adalah Arkora Guna Nergi 99,96% dan PT Arjuna Hidro 0,04%. (Investor Daily)
PGN (PGAS) Beri Sinyal Tebar Dividen Hingga 60 Persen dari Laba
PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) memberi sinyal akan menebar dividen dengan rasio hingga 60 persen dari laba bersih untuk tahun buku 2022.
Direktur Utama PGAS Muhammad Haryo Yunianto mengatakan pihaknya akan menebarkan dividen dengan rasio sekitar 50 persen sampai 60 persen. Hal ini lantaran PGAS berpotensi memperoleh peningkatan laba bersih usai mencetak laba US$310,52 juta per akhir September 2022.
Haryo mengatakan PGAS akan menyediakan anggaran belanja modal atau capital expenditure (capex) sekitar US$400 juta di 2023. Mayoritas dana capex nantinya akan digunakan untuk mempercepat pembangunan jaringan gas rumah tangga.
Haryo mengatakan PGAS diminta untuk melanjutkan program jaringan gas rumah tangga hingga 1 juta SRT per tahunnya. Namun, mulai 2022 hingga seterusnya APBN tidak menganggarkan untuk program tersebut. Adapun dengan investasi PGAS hanya mampu mencapai 400.000 SRT per tahunnya. Haryo lantas berharap sisa 600.000 SRT dapat dibantu oleh pemerintah melalui skema Kerjasama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU) maupun kerja sama dengan pihak swasta. (Bisnis)
Direktur Utama PGAS Muhammad Haryo Yunianto mengatakan pihaknya akan menebarkan dividen dengan rasio sekitar 50 persen sampai 60 persen. Hal ini lantaran PGAS berpotensi memperoleh peningkatan laba bersih usai mencetak laba US$310,52 juta per akhir September 2022.
Haryo mengatakan PGAS akan menyediakan anggaran belanja modal atau capital expenditure (capex) sekitar US$400 juta di 2023. Mayoritas dana capex nantinya akan digunakan untuk mempercepat pembangunan jaringan gas rumah tangga.
Haryo mengatakan PGAS diminta untuk melanjutkan program jaringan gas rumah tangga hingga 1 juta SRT per tahunnya. Namun, mulai 2022 hingga seterusnya APBN tidak menganggarkan untuk program tersebut. Adapun dengan investasi PGAS hanya mampu mencapai 400.000 SRT per tahunnya. Haryo lantas berharap sisa 600.000 SRT dapat dibantu oleh pemerintah melalui skema Kerjasama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU) maupun kerja sama dengan pihak swasta. (Bisnis)
Bos Medco (MEDC) Beri Sinyal Lanjut Akuisisi Aset, Fokus di Asia Tenggara
PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) membuka peluang untuk kembali melakukan akuisisi aset pada 2023, di tengah harga komoditas yang melunak.
Direktur Utama Medco Energi Internasional Hilmi Panigoro mengatakan akuisisi menjadi opsi yang bisa dipertimbangkan ketika harga komoditas energi mengalami penurunan. Sementara itu saat harga tinggi, aktivitas eksplorasi lebih diutamakan.
Dalam hal akuisisi di 2023, Hilmi membocorkan bahwa MEDC akan lebih mempertimbangkan aset gas daripada minyak. Hal ini didorong oleh upaya MEDC untuk mendukung transisi energi. Hilmi menambahkan akuisisi aset akan difokuskan di lokasi yang tidak terlalu jauh dari Indonesia. Dia memberi detail aset migas di kawasan Asia Tenggara akan menjadi perhatian pada 2023. (Bisnis)
Direktur Utama Medco Energi Internasional Hilmi Panigoro mengatakan akuisisi menjadi opsi yang bisa dipertimbangkan ketika harga komoditas energi mengalami penurunan. Sementara itu saat harga tinggi, aktivitas eksplorasi lebih diutamakan.
Dalam hal akuisisi di 2023, Hilmi membocorkan bahwa MEDC akan lebih mempertimbangkan aset gas daripada minyak. Hal ini didorong oleh upaya MEDC untuk mendukung transisi energi. Hilmi menambahkan akuisisi aset akan difokuskan di lokasi yang tidak terlalu jauh dari Indonesia. Dia memberi detail aset migas di kawasan Asia Tenggara akan menjadi perhatian pada 2023. (Bisnis)
Disclaimer On