PT Austindo Nusantara Jaya Tbk (ANJT) mengumumkan kinerja operasi produksi sawitnya di sepanjang tahun 2022. Perseroan mencatat total produksi Tandan Buah Segar (TBS) sebesar 840.581 metrik ton (mt) sepanjang tahun 2022, meningkat tipis dari 838.191 mt pada tahun 2021.
ANJT mengaku peningkatan ini juga didorong oleh perkebunannya seluas 589 ha di Sumatera Selatan yang baru menghasilkan, di mana perkebunan tersebut telah memberikan kontribusi produksi TBS sebanyak 6.594 mt dengan rata-rata produksi TBS sebesar 10,5 mt/ha.
Terjadi penurunan produksi TBS di Sumatera Utara I sebesar 7,0% sebagai dampak dari program penanaman kembali. Sedangkan penurunan sebesar 10,5% produksi di perkebunan Sumatera Utara II disebabkan oleh banjir yang terjadi pada awal tahun 2022, yang menyebabkan gangguan pengiriman TBS ke pabrik kelapa sawit kami serta mempengaruhi proses panen di perkebunan.
Perseroan juga membukukan kenaikan volume penjualan CPO sebesar 2,6% menjadi sebesar 275.320 mt pada tahun 2022 dibandingkan dengan 262.683 mt di tahun 2021. Harga CPO mengalami kenaikan hingga mencapai puncaknya di semester pertama 2022 sebagai dampak kekhawatiran terjadinya ketidakseimbangan pasokan akibat serangan Rusia ke Ukraina, dan kemudian harga CPO berkisar dalam rentang US$ 800-US$ 1.000 per mt di paruh kedua tahun 2022.
Sumber: Kontan