Gagal Bayar Obligasi, Peringkat Kapuas Prima Coal (ZINC) Turun Jadi idD

2024-08-20 08:09:33 - Bagikan ke Facebook Whatsapp Twitter

JAKARTA, investortrust.id – Lembaga peringkat efek, Pefindo menurunkan peringkat PT Kapuas Prima Coal Tbk (ZINC) menjadi idD dari sebelumnya idSD.

 

Selain itu, Pefindo menurunkan peringkat untuk Obligasi I/2018 yang diterbitkan PT Kapuas Prima Coal Tbk (ZINC) menjadi idD dari idCCC. Peringkat terbaru ZINC berlaku sejak 16 Agustus 2024 hingga 1 Oktober 2024.

 

Analis Pefindo Fahrinaldi Akbar dan Kresna Wiryawan mengatakan Obligor dengan peringkat idD menandakan obligor gagal membayar seluruh kewajiban finansialnya yang jatuh tempo, baik atas kewajiban yang telah diperingkat atau tidak diperingkat.

 

‘’Tindakan pemeringkatan kami menindaklanjuti ketidakmampuan ZINC dalam menyelesaikan pembayaran pokok dan bunga obligasi yang telah direstrukturisasi sebesar total Rp 1,45 miliar pada 13 Agustus 2024,’’ urai Fahrinaldi dan Kresna dalam laporan peringkat ZINC yang dikutip, Selasa (20/8/2024).

 

Lebih lanjut dikatakan, Pefindo mengantisipasi Perusahaan tidak akan mampu menyelesaikan kewajiban ini dalam masa periode perbaikan, mengingat likuiditas yang ketat karena pembayaran transaksi ekspor saat ini telah dijadwalkan ulang, sementara modal kerja Perusahaan terbatas karena penonaktifan Trust Receipt oleh bank dan tidak ada dukungan dari pemegang saham.

 

‘’Perusahaan diantisipasi untuk melakukan Rapat Umum Pemegang Obligasi (RUPO) dalam waktu dekat untuk mengusulkan skema restrukturisasi yang kedua atas obligasinya,’’ urainya.

 

Namun kata dia, Pefindo dapat meninjau kembali peringkat Perusahaan jika ZINC berhasil menyelesaikan permasalahan terkait kewajiban keuangan Perusahaan kepada krediturnya.

 

Didirikan pada tahun 2005, ZINC bergerak pada bidang usaha eksplorasi dan produksi atas metal industri: seng (Zn), timbal (Pb), perak (Ag), dan juga bijih besi (Fe).

 

Saat ini ZINC mengoperasikan tiga blok tambang bawah tanah dengan nama Gossan, Karim, dan Ruwai di Lamandau, Kalimantan Tengah.

 

Terdaftar sebagai perusahaan terbuka pada tahun 2017, pemegang saham ZINC per 30 September 2023 adalah Sim Anthony (14,42%), Kioe Nata (12,33%), Budimulio Utomo (10,15%), PT Sarana Inti Selaras (9,78%), Haroen Soedjatmiko (9,57%), William (9,16%), dan publik (34,59%).

 

Grafik Harga Saham ZINC secara Ytd:

 

 

Bagikan:

DISCLAIMER ON!

Pandangan diatas merupakan pandangan dari PanenSAHAM, dan kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang diterima oleh investor dalam bertransaksi. Semua keputusan ada di tangan investor

Berita Menarik Lainnya: