Unit bisnis pertambangan nikel Konawe Utara milik PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) ditetapkan sebagai objek vital nasional bidang mineral dan batubara. ANTM menyambut positif penetapan UBP Nikel Konawe Utara sebagai objek vital nasional, mengingat unit bisnis ini memiliki peranan strategis dalam menjamin pasokan kebutuhan nikel dalam negeri. Penetapan objek vital nasional ini juga akan menjadi pendukung kelancaran kegiatan operasi dan produksi ANTM yang menerapkan good mining practices.
UBP Nikel Konawe Utara merupakan salah satu unit bisnis ANTM yang bergerak di bidang pertambangan nikel berlokasi di Kabupaten Konawe Utara dan memiliki area Izin Usaha Pertambangan Operasi Produksi (IUP OP) seluas 23.133 hektare (ha).
Dengan sumberdaya dan cadangan nikel yang solid, sejalan dengan rencana penambangan bisnis erpusahaan, ANTM mendukung upaya Pemerintah dalam peningkatan nilai tambah bijih nikel melalui pengembangan hilirisasi di dalam negeri.
Sumber: Kontan