Siloam (SILO) Habiskan Rp305,5 Miliar Akusisi Perusahaan Surabaya

2022-10-17 10:11:22 - Bagikan ke Facebook Whatsapp Twitter

Grup Lippo, PT Siloam International Tbk (SILO) mengakuisisi saham PT Saputra Karya dengan mahar Rp305,52 miliar. Saputra Karya merupakan perusahaan konstruksi yang berdomisili di Surabaya, Jawa Timur. 

Saputra Karya akan melepas dan mengalihkan sebanyak 269,99 juta saham atau 99,99 persen kepemilikan saham. Adapun dana yang harus digelontorkan SILO mencapai Rp305,52 untuk mengakuisisi Saputra Karya. Beberapa persyaratan juga telah dilaksanakan guna memuluskan akuisisi tersebut, Beberapa diantaranya adalah selesainya pelaksanaan uji tuntas atas Saputra Karya, dan diperolehnya laporan penilaian kewajaran dengan pendapat wajar yang diterbitkan oleh Kantor Jasa Penilai Publik.

Tanggal penyelesaian rencana akuisisi ini nantinya akan disepakati setelah kewajiban yang disepakati sudah terpenuhi. Jika persyaratan sudah dipenuhi, maka penandatanganan perjanjian definitif akan dilakukan sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku.


Sumber: Bisnis

Bagikan:

DISCLAIMER ON!

Pandangan diatas merupakan pandangan dari PanenSAHAM, dan kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang diterima oleh investor dalam bertransaksi. Semua keputusan ada di tangan investor

Berita Menarik Lainnya: