Matahari Putra Prima (MPPA) Umumkan Pengunduran Diri 3 Direksi dan Komisaris

2024-04-16 08:07:29 - Bagikan ke Facebook Whatsapp Twitter

JAKARTA, investortrust.id – Emiten ritel di bawah naungan Grup Lippo, PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA) mengumumkan pengunduran diri tiga pimpinannya.

 

Ketiganya terdiri dari, Roy Atmadja selaku Direktur Perseroan, Lydiawati Kurniawan selaku Direktur Perseroan dan Roy Nicholas Mandey selaku Komisaris Independen Perseroan.

 

Sekretaris Perusahaan sekaligus Direktur PT Matahari Putra Prima Tbk, Mirtha Sukanto, menjelaskan, pengunduran diri ketiga direksi dan komisaris tersebut dilakukan pada tanggal 15 April 2024.

 

“Perseroan telah menerima surat pengunduran diri ketiganya dari jabatannya masing-masing,” ujar Mirtha dikutip dari keterbukaan informasi, Selasa (16/4/2024).

 

Selanjutnya, Perseroan akan mengajukan permohonan atas persetujuan pengunduran diri tersebut dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan Perseroan yang akan dilaksanakan pada 8 Mei 2024.

 

“Tidak ada dampak kejadian, informasi atau fakta material tersebut terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan atau kelangsungan usaha Perseroan,” imbuhnya.

 

Sebagai catatan, Roy Atmadja diangkat diangkat sebagai Direktur MPPA pada Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa 12 Oktober 2023.

 

Sementara Lydiawati Kurniawan diangkat sebagai direktur pada Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan untuk tahun buku 2022, sebagaimana tercantum dalam Akta Pernyataan Sebagian Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan No. 61 tertanggal 19 April 2023 yang dibuat dihadapan Notaris Sriwi Bawana Nawaksari, S.H., M.Kn.

 

Adapun Roy Nicholas Mandey diangkat sebagai Komisaris Independen MPPA berdasarkan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan untuk tahun buku 2020.

 

Roy tercatat bergabung dengan Perseroan sejak tahun 2007 sebagai Vice President of Corporate Communication & Public Relation (2007-2012), kemudian menjabat sebagai Wakil Presiden Komisaris Independen Perseroan (2018- 2020) dan menjabat sebagai Komisaris Independen sejak tahun 2021 serta Ketua Komite Nominasi dan Remunerasi sejak tahun 2022.

Bagikan:

DISCLAIMER ON!

Pandangan diatas merupakan pandangan dari PanenSAHAM, dan kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang diterima oleh investor dalam bertransaksi. Semua keputusan ada di tangan investor

Berita Menarik Lainnya: