Penjualan Mobil Astra (ASII) pada Oktober Melorot 18,9 Persen

2023-11-14 07:50:27 - Bagikan ke Facebook Whatsapp Twitter

PT Astra International Tbk (ASII) mencatatkan total penjualan mobil sebanyak 44.460 pada Oktober 2023. Angka itu melorot sebesar 18,9% dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun lalu (year on year/yoy) sebesar 54.826 unit.

Dengan angka tersebut, pangsa pasar penjualan mobil Astra pada Oktober 2023 menguasai 55% dari penjualan mobil nasional Oktober 2023 yang tercatat sebanyak 80.271 unit. 

Head of Corporate Communications Astra International (ASII) Boy Kelana Soebroto mengatakan, secara akumulatif, penjualan wholesales mobil nasional pada Januari-Oktober 2023 mencapai 836.049 unit. Sementara penjualan mobil Grup Astra pada Januari-Oktober 2023 tercatat 465.869 unit dengan pangsa pasar wholesales mobil Astra sebesar 56%.

Berdasarkan data Gaikindo, penjualan mobil oleh Astra pada Oktober 2023 paling laris adalah merek Toyota dan Lexus dengan total keseluruhan mencapai 27.656 unit atau turun 18,2% dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebanyak 33.827 unit.


Sumber: Investor Daily

Bagikan:

DISCLAIMER ON!

Pandangan diatas merupakan pandangan dari PanenSAHAM, dan kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang diterima oleh investor dalam bertransaksi. Semua keputusan ada di tangan investor

Berita Menarik Lainnya: