Perkuat Modal, MNC Energy (IATA) Godok Private Placement 2,52 Miliar Lembar

2023-05-11 15:15:13 - Bagikan ke Facebook Whatsapp Twitter

MNC Energy Investment (IATA) akan menggelar private placement 2.523.822.150 helai alias 2,53 miliar lembar. Penerbitan saham baru tersebut, dibanderol dengan nominal Rp50 per lembar. 

Pengeluaran saham baru itu setara 10 persen dari seluruh saham disetor penuh perseroan. Hajatan itu akan digelar paling telat dua tahun sejak mendapat restu pemegang saham pada 16 Juni 2023 mendatang. 

Seluruh dana hasil private placement setelah dikurangi biaya-biaya, akan digunakan untuk memperkuat struktur permodalan, dan keuangan perseroan, termasuk namun tidak terbatas pada cadangan peningkatan modal kerja perseroan. 


Sumber: Emitennews

Bagikan:

DISCLAIMER ON!

Pandangan diatas merupakan pandangan dari PanenSAHAM, dan kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang diterima oleh investor dalam bertransaksi. Semua keputusan ada di tangan investor

Berita Menarik Lainnya: