Metrodata Electronics (MTDL) Targetkan Pendapatan dan Laba Naik 10 Persen pada Tahun 2023

2023-02-09 08:02:20 - Bagikan ke Facebook Whatsapp Twitter

PT Metrodata Electronics Tbk (MTDL) mengincar kenaikan pendapatan dan laba bersih sebesar 10% di sepanjang 2023. 

Presiden Direktur MTDL, Susanto Djaja mengungkapkan perseroan optimis di tahun 2023 akan dapat meraih pertumbuhan pendapatan dan pertumbuhan laba bersih 10%. Perseroan melihat peluang pertumbuhan tetap terbuka sehingga ekspansi bisnis tetap dilakukan. Ia pun memproyeksikan pendapatan tahun ini akan didorong dari kontribusi penjualan oleh unit bisnis Perseroan, yaitu Distribusi Digital, Solusi dan Konsultasi Digital. 

Menurutnya, unit bisnis Distribusi digital perseroan melihat tren ke depan lebih ke arah segmen commercial yang akan bertumbuh. MTDL juga menargetkan untuk meningkatkan share of wallet di big vendor maupun big reseller. Sementara untuk unit bisnis Solusi dan Konsultasi digital, MTDL akan berfokus pada Cloud based solutions. Ia melihat bahwa korporasi saat ini sedang melakukan transformasi digital guna meningkatkan cost efficiency sehingga potensi implementasi Cloud based meningkat tahun ini. 


Sumber: Kontan

Bagikan:

DISCLAIMER ON!

Pandangan diatas merupakan pandangan dari PanenSAHAM, dan kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang diterima oleh investor dalam bertransaksi. Semua keputusan ada di tangan investor

Berita Menarik Lainnya: