PT Siloam International Hospitals Tbk (SILO), anak usaha PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) di sektor pelayanan kesehatan, makin gencar ekspansi. Terbaru, Siloam membeli lahan lagi di dua kota besar di Indonesia, yaitu Surabaya dan Jakarta.
Manajemen Siloam menjelaskan, pembelian lahan di Surabaya dan Jakarta masing-masing senilai Rp 90 miliar (tidak termasuk PPN) dan Rp306,8 miliar (tidak termasuk PPN).
Kedepannya, manajemen Siloam menegaskan, rumah sakit ini akan memiliki kapasitas sebanyak 200 tempat tidur dengan cakupan area premium di Jakarta Selatan. Rumah sakit ini diharapkan memiliki kesempatan untuk memberikan layanan kepada pasien internasional kelas atas seperti ekspatriat yang tinggal di kawasan tersebut.
Sementara itu, Presiden Komisaris Siloam International Hospitals (SILO) sekaligus Group CEO Lippo Karawaci (LPKR) John Riady menyampaikan, SILO terus menunjukkan kinerja yang baik serta berupaya meningkatkan pelayanannya di segmen atau pasar premium di Indonesia. Siloam telah berhasil mengoperasikan 41 rumah sakit di 23 provinsi. Manajemen SILO telah berkomitmen untuk menambah 1-2 rumah sakit per tahun.
Sumber: Investor Daily