Alfamart Bakal Investasi dan Bangun Kemitraan Ritel di IKN

2023-09-07 09:08:23 - Bagikan ke Facebook Whatsapp Twitter

PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) menyatakan konfirmasi kesanggupan untuk investasi dan kemitraan usaha ritel di Ibu Kota Nusantara (IKN) pada sektor komersial niaga. 

Corporate Affairs Director Alfamart Solihin mengatakan, sebagai perusahaan ritel modern terkemuka di Indonesia, Alfamart merasa bangga bisa ikut membangun ekosistem sosial di IKN. Investasi yang Alfamart lakukan di IKN bukan soal bisnis semata, melainkan juga berorientasi kepada pemberdayaan potensi usaha kecil dan sumber daya manusia lokal.

Sementara itu, Direktur Utama PT Bina Karya (Persero) Boyke P. Soebroto menyampaikan rasa terima kasih atas kesediaan Alfamart turut membantu dalam membangun ekosistem sosial di IKN. Setelah penandatanganan tersebut pihaknya berharap akan ada tim kecil yang membicarakan secara konkrit apa yang harus dimulai.

Ia menyebut, pihaknya juga terbuka dalam bentuk kerja sama apapun dan UMKM menjadi salah satu targetnya untuk membangun menjadi salah satu partner bisnis PT Bina Karya. 


Sumber: Kontan

Bagikan:

DISCLAIMER ON!

Pandangan diatas merupakan pandangan dari PanenSAHAM, dan kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang diterima oleh investor dalam bertransaksi. Semua keputusan ada di tangan investor

Berita Menarik Lainnya: