JAKARTA, investortrust.id - PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) akan menggelar tander offer dalam rangka pembelian kembali surat utang senior yang diterbitkan dua anak usahanya senilai US$ 150 juta.
Sekretaris Perusahaan PT Medco Energi Internasional Tbk, Siendy K. Wisandana, menjelaskan, dua anak usaha penerbit surat utang dimaksud terdiri dari Medco Oak Tree Pte (Surat Utang 2026) dan Medco Bell Pte. Ltd (Surat Utang 2026).
“Adapun jumlah surat utang yang akan dibeli kembali yaitu masing-masing sebanyak 7,375% untuk surat utang surat utang yang jatuh tempo 2026 dan sebanyak 6,375% untuk yang jatuh tempo pada 2027,” urai Siendy dalam laporan keterbukaan informasi yang dilansir, Jumat (3/5/2024).
Sebagai catatan, Medco Oak Tree Pte. Ltd dan Medco Bell Pte. Ltd merupakan anak perusahaan yang seluruhnya dimiliki oleh Perseroan secara tidak langsung.
Sementara Surat Utang 2026 dan Surat Utang 2027 dijamin secara tanpa syarat dan tidak dapat ditarik kembali oleh Perseroan dan beberapa anak perusahaannya.
Lebih lanjut Siendy menyebut tidak terdapat dampak khusus lainnya atas penyampaian keterbukaan informasi ini, mengingat penyampaian keterbukaan informasi ini merupakan pemenuhan kewajiban keterbukaan informasi berdasarkan POJK No. 31 dan mengingat pengumuman penawaran tender ini baru diluncurkan kepada publik dan menunggu hasil penyelesaian.