Distributor Alat berat Hitachi Hexindo (HEXA) Raih Pendapatan Rp7,5 Triliun

2024-02-01 08:14:35 - Bagikan ke Facebook Whatsapp Twitter

PT Hexindo Adiperkasa Tbk (HEXA) melaporkan penghasilan dari penjualan alat berat sebesar US$478,2 juta atau setara Rp7,5 triliun (kurs Jisdor BI Rp15.803 per dolar AS) sepanjang 9 bulan tahun 2023 yang berakhir pada 31 Desember 2023.  

HEXA mencetak peningkatan penjualan 16,55% pada 9 bulan 2023, dari sebelumnya US$410,3 juta menjadi US$478,2 juta. Penghasilan ini didominasi oleh penjualan alat berat ke pihak ketiga sebesar US$240,14 juta, dan ke pihak berelasi sebesar US$68,4 juta.  

HEXA mencatatkan beban pokok penjualan yang juga naik menjadi US$370,7 juta pada 9 bulan 2023, dari sebelumnya sebesar US$325,2 juta di 9 bulan 2022. Beban pokok penjualan ini naik 13,99% secara tahunan. 

HEXA mencetak peningkatan laba tahun berjalan di 9 bulan 2023 menjadi US$43,85 juta atau setara Rp692 miliar. Laba tahun berjalan ini naik 25,35% dibandingkan periode 9 bulan tahun 2022 sebesar US$34,9 juta. 

Sebelumnya, HEXA menjelaskan pada semester I/2023 telah menjual sebanyak 1.294 unit alat berat. Penjualan tersebut didominasi ke sektor agro sebesar 502 unit atau sebanyak 39% dari total penjualan. Lalu penjualan ke sektor kehutanan sebanyak 357 unit alat berat, konstruksi sebanyak 257 unit alat berat, tambang sebanyak 167 alat berat, dan lainnya sebanyak 11 unit.


Sumber: Bisnis

Bagikan:

DISCLAIMER ON!

Pandangan diatas merupakan pandangan dari PanenSAHAM, dan kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang diterima oleh investor dalam bertransaksi. Semua keputusan ada di tangan investor

Berita Menarik Lainnya: